Translate

Rabu, 31 Juli 2013

MENGAPA ORANG MENJADI TUA?


Kira-kira 2 abad yang lalu di Amerika Serikat seseorang pada umumnya hanya dapat mengharapkan hidup hanya sampai pada usia 40 tahun. Orang pada umumnya mengharapkan berusia panjang. Akan tetapi menjadi tua itu merupakan proses yang berpangkal pada lahir dan yang akan berlangsung terus selama hidup.
            Bilamana seseorang menjadi tua, semua kegiatan dan reaksi badan menjadi lebih lambat. Sebagian daripada kekuatan orang itu akan hilang dan inderanya akan semakin menumpul. Termasuk penyusutan dalam berat badan dan tinggi seseorang. Bersamaan dengan itu pula penglihatannya akan berkurang, orang akan menjadi setengah tuli dan kulitnya akan menjadi keriput dan kurang ulet.
            Tidak semua orang akan menjadi tua dengan kecepatan yang sama, akan tetapi perubahan-perubahan tertentu yang merupakan akibat daripada menjadi tua tidak bisa di hindarkan. Hal tersebut disebabkan karena perubahan-perubahan yang terjadi dalam jaringan-jaringan tubuh dan semua bagian tubuh. Sel-sel jaringan pada ginjal, hati, kelenjar empedu dan limpa misalnya menjadi aus, karena pembuluh-pembuluh darah menjadi using dan tidak lagi dapat memberikan makanan dan darah seperti sebelumnya. Kelenjar-kelenjar gondok dan kelenjar lainnya juga mengalami kerusakan dengan cara yang sama.
            Seluruh tata susunan perputaran zat daripada tubuh mulai berubah dengan meningkatnya usia dan tidak lagi bekerja sepenuhnya seperti semula. Bahkan cara bernafas tidak lagi sama karena perubahan-perubahan itu. Mata,telinga, tulang belulang dan sendi-sendi, darah, kulit kuku-kuku dan gigi-gigi mulai rusak atau menjadi usang.
            Dalam saluran pencernaan kita terdapat suatu pengurangan cairan-cairan pencernaan. Lambung dan usus mulai berkurang kekuatan ototnya, dan persediaan darah kita mulai terganggu. Hal inilah yang menyebabkan mengapa orang-orang yang sudah lanjut usianya harus mengganti makanannya.
            Perubahan-perubahan ini bersifat hayati dan tidak dapat dihindarkan, karena memang jaringan dan bagian tubuh yang makin tua tidak lagi akan mungkin melakukan pekerjaan seperti yang sebelumnya di lakukan. Akan tetapi perubahan-perubahan itu tidak terjadi dengan seragam. Misalkan seorang yang berumur 60 tahun dapat mempunyai jaringan dan bagian tubuh orang berumur 80 tahun, sedangkan bagian-nagian tubuh lainnya mungkin masih sebaik bagian-bagian tubuh seseorang yang berumur 40 tahun, 30 tahun, bahkan mungkin 20 tahun.

Uut Iswahyudi dari buku apa dan mengapa

Tidak ada komentar:

Posting Komentar